Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Desember, 2017

Kaktus Candi (Cereus tetragonous)

          Kaktus jenis Cereus tetragonous merupakan kaktus asli Amerika, yang tingginya bisa mencapai hampir 2 meter. Kaktus ini memiliki bentuk seperti kastil dan paling cocok untuk tanaman pot atau tanaman pagar. Tidak ada yang menarik dari kaktus yang satu ini, karena bentuknya sangat umum sekali. Setelah tumbuh besar kaktus jenis ini akan menyerupai seperti candi yang memiliki banyak anakan. kaktus jenis ini tergolong lambat dalam pertumbuhannya. sehingga sangat cocok untuk tanaman hias pot indoor/outdoor, namun perlu di sadari bahwa tanaman ini menyukai sinar matahari jadi jika ingin memelihara di dalam ruangan usahakan untuk sesekali menjemurnya.

Kaktus Zebra (Haworthia Attenuata)

          Tanaman ini menyukai media tanam yang kering. Bentuk fisiknya mirip kaktus. Tak heran banyak orang menyangka Haworthia sebagai kaktus. Ada 2 jenis Haworthia (H. attenuata dan H. fasciata). Perbedaan utama antara dua spesies (H. fasciata – H. attenuata) adalah  Haworthia fasciata memiliki daun bagian halus tidak seperti H. attenuata yang menampilkan tuberkel (pertumbuhan berkutil). H fasciata seharusnya lebih jarang daripada attenuata dan tampaknya memiliki daun lebih gemuk.           Haworthia adalah tanaman bandel asal Afrika Selatan. Ia menyukai matahari, tidak perlu sering disiram, sehingga cocok untuk mereka yang tak punya banyak waktu mengurus tanaman.Daun tanaman ini unik. Tebal, berwarna hijau tua berhias bercak atau garis putih, dan memiliki susunan daun yang beragam. Ada daun yang tebal dan kaku menyerupai batu. Inilah sebabnya mengapa orang juga menyebutnya dengan sebutan daun batu.           Perawakan tanaman mungil (tingginya sekitar 1-3cm saja). Kar

Kaktus Golden Barrel (Echinocactus grusonii)

                        Jenis Kaktus yang satu ini termasuk yang paling populer loh, selain bentuknya bulat seperti bola terdapat bulu duri di sekitar tubuhnya. Tanaman unik ini dijuluki orang mancanegara dengan nama Golden Barrel alias "tong emas". Kata golden merujuk pada duri-duri kecil yang warnanya keemasan jika tertimpa sinar matahari. Nama latinnya, ”echinocactus” berasal dari bahasa Yunani “echino” yang berarti landak. Diameternya bisa mencapai 30 sentimeter. Usia hidupnya pun tidak kalah mengagumkan, mampu bertahan sampai 20 tahun.              Golden Barrel hanya bisa hidup di daerah bertemperatur tinggi. Minimum temperatur yang memungkinkan mereka hidup adalah 12 o celcius dan harus diterangi dengan sinar matahari langsung. Tanaman ini hanya bisa tumbuh di daerah panas atau tropis. Bunga yang bentuknya yang bulat dan besar mirip dengan buah semangka, hanya ditumbuhi dengan duri-duri kecil dan di pucuknya terdapat bulu berwarna kuning. Bulu kuning ini berasal d